Setelah Panen Padi Dem DPI Gapoktan Sedyo Makmur Candirejo Semin Segera Siapkan Tanam MT2

SEMIN ( Senin,17/3/2020). Sebagai upaya mitigasi( pengurangan resiko) kekeringan karena Dampak Perubahan Iklim (DPI) seperti yang terjadi tahun 2019 di desa Candirejo Kecamatan Semin yang pernah terdampak kekeringan 95 ha di musim tanam kedua hingga puso, saat ini telah dibangunkan 4 unit perpompaan dari Direktorat Perlindungan (DITLIN) Kementerian Pertanian lewat Balai Proteksi Tanaman Pertanian DIY.

Irigasi perpompaan terdiri dari 4 unit di 4 Kelompok Tani /poktan desa Candirejo sudah berfungsi setelah selesai dibangun pada Agustus 2019 demikian laporan Sukaji ketua Gapoktan Sedyo Makmur Candirejo Semin pada acara temu lapang panen padi dem DPI.

Selama tahun 2019 irigasi pompa sudah dimanfaatkan untuk penanaman bawang merah dan jagung pakan dan saat ini sudah dimanfaatkan untuk tanam padi musim pertama sebagai antisipasi pedatan hujan. Nantinya pada musim tanam kedua para petani sudah siap tanam dan tidak takut kekeringan melanda seperti tahun lalu tambah Sukaji.

Hasil ubinan dilaporkan koordinator Penyuluh Pertanian Lapangan/ PPL Semin Eni Nurindah,SP. mencapai 9.13 ton GKP per hektar atau 7.37 ton GKG per hektar. Hasil ini meningkat 19% dibanding produktifitas tahu 2019. Segera setelah panen siap tanam padi kedua dan telah dipersiapkan persemaian padi.

Kepala UPTD BPTP DIY Ir.Maman Suherman, MSi. menyambut baik semangat para petani juga menawarkan selain dem dan pembuatan sumur suntik Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY juga menawarkan pinjam pakai pompa air apabila diperlukan sehingga lahan jangan bera tanpa tanaman.

Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Gunungkidul Ir.Bambang Wisnu Broto berharap ada petani muda milenial yang meneruskan pertanian di waktu kedepan. Dinas Pertanian dan Pangan Gunungkidul siap mendampingi dan menfasiltasi peningkatan kapasitas SDM petani milenial sesuai harapan pak Lurah untuk upaya pengenalan pertanian pada generasi muda, Semoga petani bisa maju, mandiri dan modern.—(RY)

Berita Terkait

Komentar via Facebook

Kembali ke atas

Pencarian




semua agenda

Agenda

semua download

Download

Statistik

960101

Pengunjung Hari ini :
Total pengunjung : 960101
Hits hari ini :
Total Hits :
Pengunjung Online :

Jajak Pendapat

Bagaimanakah tampilan website Pertanian?
Sangat Puas
Puas
Cukup Puas
Kurang Puas

Lihat

Aplikasi PPID