KEMENTAN Laksanakan Kegiatan Pengumpulan Data Terpilah Pengarus Utamaan Gender Kegiatan Unit Pengolah Pupuk Organik Di Kabupaten Gunungkidul

Sabtu, 14 November 2020

Administrator1

Informasi

Dibaca: 1451 kali

Wonosari,(10/11/20)--Sebagai bentuk komitmen Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian dalam mewujudkan kegiatan pembangunan pertanian perspektif gender, maka Sekretariat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian melaksanakan pengumpulan data terpilah terhadap program Kegiatan Unit Pengolah Pupuk Organik (UPPO) di wilayah Kabupaten Gunungkidul. Kegiatan tersebut merupakan salah satu kegiatan utama Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian yang diharapkan dapat mewakili perspektif gender. Tujuan pelaksanaan analisis data terpilah ini adalah untuk memberikan gambaran karakteristik gender dalam pelaksanaan Unit Pengolah Pupuk Organik di Kabupeten Gunungkidul. Tim pelaksana kegiatan ini terdiri dari dua orang dari Ditjen PSP dan enam orang dari Institut Pertanian Bogor, sebagai ketua Tim Kanti Puji Astutik, STP, MP, Pelaksanaan kegiatan ini mulai tanggal 2 Nopember 2020 sampai dengan 6 Nopember 2020.

Dalam rangka pelaksanaan kegiatan tersebut Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Gunungkidul menyiapkan tujuh kelompok untuk menanggapi Tim dari Ditjen PSP antara lain :

1).KT.Pamor, Putat,Patuk

2).KT.Sido Dadi, Tompak,Wiladeg, Karangmojo

3). KT.Ngudi Rejeki, Kalangbangi, Ngeposari, Semanu

4). KT.Tegalrejo, Sawahan2, Bleberan, Playen

5).KT.Andini Mulyo, Sawahan1, Bleberan, Playen

6). KT.Ngudi Sari, Karanggumuk, Karangrejek, Wonosari dan

7). KT.Ngudi Rejeki, Klegung, Katongan, Nglipar.

“Peran serta perempuan dalam ikut menopang pelaksanaan kegiatan UPPO dan imbas yang didapatkan dari perempuan adalah salah satu indikator dalam pengumpulan data sebagai gambaran peran serta perempuan dalam kegiatan UPPO” Kata Kanti dalam sambutan di kelompok Andini Mulyo Bleberan dalam kesempatan lain juga disampaikan pelaksanaan perspektif gender ini sering berbenturan dengan budaya dan kearifan lokal seperti yang terjadi di masyarakat Gunungkidul  sering dikaitkan dengan perempuan sebagai konco wingking (teman di belakang) yang membatasi gerak langkahnya dalam berperan di kelompok.

Lain halnya yang dikatakan Sarnodi Ketua Kelompok Ngudisari bahwa peran serta perempuan dalam pelaksanaan kegiatan UPPO sangatlah dominan dikatakan bahwa dalam kegiatan pemeliharaan sapi sampai pengolahan kotoran hewan dan pengepakan pupuk organik hampir semua pelaksanaannya adalah perempuan dikarenakan untuk para suami bekerja di ladang ataupun sebagai buruh di luar kelurahan sehingga secara otomatis tanggung jawab dirumah termasuk pemeliharaan ternak diserahkan pada istri, lebih lanjut dikatakan bahwa memang dalam organisasi Kelompok Tani hampir semua tercantum laki-laki namun dalam pelaksanaannya kerja sama dengan perempuan sangatlah kuat sehingga keberlangsungan kegiatan UPPO ini bisa berjalan mulai dari tahun 2015 sampai sekarang. Pernyataan tersebut juga didukung oleh kelompok kelompok pengelola UPPO yang lain. Selain itu Kelompok Tani sebagai wakil dari petani dan peternak di Gunungkidul berharap agar kegiatan UPPO ini bisa berkelanjutan sehingga Kelompok Tani yang belum mendapatkan kegiatan ini agar ditahun berikutnya diberikan bantuan UPPO agar kebutuhan akan pupuk utamanya pupuk organik dapat terpenuhi sebagai pengganti pupuk kimia.

Disampaikan oleh Dr.Ir.Anna Fatcchiya, M.Si dari IPB bahwa dari hasil pengumpulan data ini sebagai acuan PPN/Bappenas dalam menyusun rencana kegiatan dan anggaran tahun 2021. “ kami berharap kegiatan UPPO ini masih dapat berkelanjutan karena berdampak positif pada masyarakat dalam mendukung peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat, pendampingan dari Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Gunungkidul untuk dilanjutkan sehingga kegiatan yang dibiayai dari APBN ini bisa lebih bermanfaat bagi Kelompok Tani pada Khususnya dan masyarakat pada umumnya” ----(KLX).

Berita Terkait

Komentar via Facebook

Kembali ke atas

Pencarian




semua agenda

Agenda

semua download

Download

Statistik

962135

Pengunjung Hari ini :
Total pengunjung : 962135
Hits hari ini :
Total Hits :
Pengunjung Online :

Jajak Pendapat

Bagaimanakah tampilan website Pertanian?
Sangat Puas
Puas
Cukup Puas
Kurang Puas

Lihat

Aplikasi PPID